PT Samudra Metalindo Sejahtera – Produsen alat pemotong terkemuka asal Korea Selatan, mempersembahkan 4TRTM Series. Produk JJ Tools ini merupakan sebuah lini produk thread mill khusus untuk pemesinan ulir trapezoidal (TR).
Dengan fokus pada presisi dan efisiensi, seri ini menawarkan solusi optimal untuk berbagai kebutuhan industri yang memerlukan ulir trapezoidal berkualitas tinggi.
Keunggulan
4TRTM Series dengan geometri khusus yang memungkinkan pemotongan ulir trapezoidal secara presisi. Desain ini memastikan hasil pemesinan yang konsisten dan berkualitas tinggi, bahkan pada penerapan yang paling menantang.
Seri 4TRTM hadir dengan dua varian utama untuk memenuhi kebutuhan dunia industri, yakni sebagai berikut.
TR Thread Mills
TR Thread Mills untuk aplikasi umum pemesinan ulir trapezoidal pada berbagai jenis material. Misalnya, baja yang dikeraskan (hingga HRc 42), baja pra-pengerasan, baja paduan, baja karbon, dan besi cor.
Alat ini dapat untuk pemesinan ulir trapezoidal 30° pada sistem transmisi daya. Dapat juga untuk membuat ulir pada lubang dalam dengan diameter kecil. Kedalaman ulir dapat mencapai maksimum tergantung pada profilnya.
BACA JUGA: JJ Tools: Produsen Cutting Tools asal Korea
Terdiri dari satu ulir, alat ini mampu melakukan pemesinan ulir dengan berbagai pitch. TR Thread Mills dapat digunakan untuk pemesinan berulang pada berbagai jenis material hanya dengan satu ulir, sehingga menjamin stabilitas.

JJ Tools Catalog - V Series Endmill
Isi Form

JJ Tools Catalog - Carbide Drill Series
Isi Form

JJ Tools Catalog - Carbide Endmill for Composite Materials
Isi Form
TR Thread Mills for SUS
TR Thread Mills for SUS khusus untuk pemesinan ulir trapezoidal pada material stainless steel (SUS) dan paduan titanium. Perkakas ini menawarkan ketahanan dan performa optimal pada material yang sulit diproses.
Sama seperti varian TR Thread Mills untuk pemesinan ulir trapezoidal 30° pada sistem transmisi daya, serta untuk membuat ulir pada lubang dalam dengan diameter kecil.

Aplikasi Industri
Dengan desain yang presisi dan performa tinggi, 4TRTM Series cocok untuk berbagai aplikasi industri, termasuk industri otomotif, industri mesin, dan industri umum.
Untuk industri otomotif, 4TRTM Series dari JJ Tools menjadi rekomendasi untuk pembuatan komponen dengan ulir trapezoidal yang memerlukan presisi tinggi. Di industri mesin, alat ini cocok untuk pemesinan bagian-bagian mesin yang memerlukan ulir trapezoidal untuk transmisi daya.
Secara umum, 4TRTM Series juga dapat untuk aplikasi lain yang memerlukan ulir trapezoidal dengan kualitas dan konsistensi tinggi.
Kesimpulannya, 4TRTM Series dari JJ Tools menawarkan solusi presisi untuk pemesinan ulir trapezoidal, dengan desain khusus dan varian yang sesuai untuk berbagai kebutuhan material. Seri ini menjadi pilihan tepat bagi industri yang memerlukan ulir trapezoidal berkualitas tinggi. (src)